Jakarta, 4 Juli 2022 - METAMASA (Merdeka Kata Mahasiswa), merupakan kegiatan Open House dari Universitas Bakrie untuk calon mahasiswa baru kembali digelar pada Sabtu, 2 Juli 2022 lalu. Acara Open House ini rutin dilaksanakan untuk membahas mengenai masalah pendidikan dari sudut pandang atau kacamata yang berbeda.

Tema acara yang diusung pada pelaksanaan kali ini adalah Establish Your Potential Through Self-Development (EMPOWERMENT) dan kali ini fokus pada para Generasi Z dengan menghadirkan ahli yang memiliki concern pada bidang pendidikan. Kegiatan METAMASA kali ini merupakan kegiatan perdana Open House yang dilaksanakan secara offline, yang dikemas dalam konsep workshop minat dan bakat, karena menghadirkan salah satu ahli di bidang psikologi, yaitu Ibu Ratih Zulhaqqi.

 

Ibu Ratih Zulhaqqi yang membahas tentang seberapa penting mengetahui minat dan bakat untuk keberlangsungan masa depan remaja kedepannya. Hal ini tentu selaras dengan tagline yang Universitas Bakrie miliki, yaitu “Experience the Real Things” yang nantinya seluruh mahasiswa Universitas Bakrie akan diarahkan untuk mengembangkan minat serta kemampuan yang mereka miliki dalam menghasilkan sesuatu yang berguna, tidak hanya untuk diri sendiri namun juga untuk sekitarnya.

Calon mahasiwa baru juga diajak tur kampus dan merasakan langsung fasilitas yang dimiliki oleh Universitas Bakrie, diantaranya laboratorium, ruang kelas, dan lainnya. Selain berkeliling dan melihat fasilitas tersebut, para camaba juga dipersilahkan untuk mengoperasikan secara langsung alat-alat yang tersedia sehingga mereka dapat merasakan sekilas bagaimana sistem pembelajaran di program studi terkait. Kegiatan METAMASA Vol. IV kemarin juga turut dimeriahkan oleh penampilan dari Musik Merah Marun, salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKMa) Universitas Bakrie.